Ibu Erik Yuniastuti, M.Pd menyampaikan Materi Leadership |
LDK kali ini dalam rangka Seleksi Pengurus OSIS Masa Bhakti 2023. Terdapat 3 materi inti pada kegiatan ini yaitu Materi Leadership yang disampaikan langsung oleh bu Kepala Sekolah Erik Yuniastuti, M.Pd, Materi Teamwork oleh pak Ardi Kusnadi, S.Pd dan terakhir Materi Manajemen Organisasi yang disampaikan oleh pak Mardiansyah, S.Pd. Kegiatan ini ditutup dengan Tes Kepribadian via Google Form.
Latihan ini dilaksanakan selama satu hari, pada tanggal 26 November 2022 di Aula SMAN 3 Sukadana. Jumlah peserta yang mendaftar untuk mengikuti kegiatan ini sebenarnya ada 27 siswa, namun yang hadir hanya 17 siswa dikarenakan ada beberapa siswa yang tidak dapat mengikuti kegiatannya. Dalam mengikuti kegiatan ini, jumlah kuota pendaftaran setiap kelasnya tidak dibatasi. Nantinya, jumlah pengurus yang dibutuhkan adalah 13 siswa, dengan melalui serangkaian penilaian terhadap para peserta dilakukan melalui google form dan pengamatan selama kegiatan. Aspek yang dinilai antara lain adalah kedisiplinan, kerapian, kepribadian dalam organisasi, kerjasama, serta jiwa kepemimpinan. Tidak ada kekerasan dalam kegiatan ini, hasil penilaian sepenuhnya akan digunakan sebagai dasar pencalonan pasangan calon ketua dan wakil ketua OSIS dimana pemilihan ketua OSIS rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 13 Desember 2022.
Dalam materi yang disampaikan bu Erik Yuniastuti, beliau berbagi pengalaman selama menjadi pimpinan. Kepemimpinan mampu membuat orang lain dengan sadar ingin mencapai tujuan yang tinggi. Dengan demikian memang ada orang yang mendapat kekuasaan untuk memimpin karena tugas semata, namun kepemimpinan yang sesungguhnya mampu menampilkan kepemimpinan yang mempengaruhi orang lain untuk melakukan hal besar. Bagaimana agar dapat menjadi pemimpin yang efektif, pemimpin dalam arti sebenarnya? Penting bagi kita mengembangkan kepemimpinan secara transformasional, atau kepemimpinan dalam proses. Artinya, kita dengan sadar memilih jalan menjadi pemimpin melalui belajar dan mengembangkan keterampilan kepemimpinan.
Bapak Ardi Kusnadi, S.Pd menyampaikan Materi Teamwork |
Sementara itu, pada materi kedua yang disampaikan pak Ardi Kusnadi, para calon pengurus OSIS yang baru mendapatkan pengetahuan tentang Pentingnya Kerjasama tim dalam berorganisasi. Beliau menyampaikan kerjasama tim merupakan bagian penting dari organisasi, karena sering kali diperlukan rekan kerja untuk bekerja sama dengan baik, mencoba yang terbaik dalam situasi apa pun. Kerjasama dapat meningkatkan semangat, produktivitas, hubungan sosial, komunikasi dan efisiensi dalam pekerjaan. Beberapa manfaat bekerja sama seperti Meningkatkan efisiensi dalam berorganisasi, Beban individu lebih ringan, Banyak ide kreatif bermunculan, Support (dukungan) melimpah dan Organisasi lebih maju. Berikut ringkasan materi yang disampaikan:
Bapak Mardiansyah, S.Pd menyampaikan Materi Organisasi |
Setelah istirahat beberapa menit, para peserta LDK mendapatkan materi terakhir yang disampaikan oleh Pak Mardiansyah. Pada materi ini pula para peserta mendapatkan pengetahuan tentang bagaimana Memanajemen Organisasi yang Efektif. Para calon pengurus OSIS diberikan bekal tentang Kemampuan Kepemimpinan, apa saja karakter yang harus dimiliki oleh seorang pemimpin, serta dalam mencapai tujuan organisasi dilakukan melalui perencanaan, pengorganisasian, pengarahan dan pengawasan. Dimana pada setiap tindakan digunakan ilmu pengetahuan dan keahlian, serta dilakukan secara berurutan, dalam rangka mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Terakhir ditutup dengan evaluasi sebagai kegiatan untuk mengukur dan menilai keberhasilan suatu program. (ArKus)
0 komentar:
Posting Komentar